Iklan
Pembelajaran Campuran Menjadi Solusi
Adaptasi kebiasaan baru sekolah bukan sekadar melaksanakan protokol kesehatan dalam pembelajaran tatap muka, tetapi juga mengupayakan pembelajaran yang efektif ketika siswa tidak bisa masuk sekolah secara bersamaan.
Memasuki bulan kesembilan penutupan sekolah, tantangan pembelajaran jarak jauh semakin berat. Ancaman hilang belajar semakin besar karena kualitas pembelajaran tak kunjung meningkat. Membuka sekolah pun menjadi pilihan untuk mengatasi permasalahan tersebut.
Sejumlah daerah mulai menggelar uji coba pembelajaran tatap muka karena pembukaan sekolah di masa pandemi Covid-19 berarti harus beradaptasi dengan kebiasaan baru. Bahkan, untuk selanjutnya, diperkirakan sekolah tidak akan bisa normal seperti sebelum pandemi.