logo Kompas.id
β€Ί
Pendidikan & Kebudayaanβ€ΊSeni Rupa Kontemporer di...
Iklan

Seni Rupa Kontemporer di Salihara

Oleh
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Fr5rM0HT_7XuME7qZI40NTbDHDE=/1024x493/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F12%2FUntitled_1546017147.jpg
Kompas

Foto diambil dari: Laman Komunitas Salihara (http://www.salihara.org)

Pameran Seni Rupa bertajuk Individuality and Integrity akan digelar di Galeri Salihara, Jakarta, pada 19 Januari - 3 Februari 2019. Pameran diinisiasi oleh Arcolabs, komunitas seni rupa di Jakarta yang condong pada karya-karya seni media baru. Sejumlah karya eksperimental yang menggunakan beragam media dari beberapa seniman akan ditampilkan. Seniman yang terlibat antara lain, Antonio S. Sinaga, Patriot Mukmin, Theo Frids Hutabarat, Rosa Ayudya Putri, Chavanin Kwangkaew, Chulayarnnon Siriphol, Kitikun Mankit, dan Thidarat Chantachua.

Pameran ini menggambarkan perkembangan terkini seni rupa kontemporer di Indonesia dan Thailand, dua negara di Asia Tenggara yang paling cepat berkembang. Kurator pameran tersebut adalah Jeong-ok Jeon (Indonesia-Korea Selatan) dan Linjie Zhou, Jongsuwat Angsurvarnsiri (Thailand). Pameran ini dapat dikunjungi secara gratis oleh pengunjung

Editor:
Bagikan