logo Kompas.id
β€Ί
Di Balik Beritaβ€ΊDesa Sikundo yang Viral Lalu...
Iklan

Desa Sikundo yang Viral Lalu Dilupakan

Siapa yang tidak emosi menyaksikan anak-anak sekolah usia belia harus meniti jembatan yang hanya terbuat dari seutas tali baja di atas derasnya sungai Pante Ceureumen. Terpeleset, nyawa pun terancam melayang.

Oleh
ZULKARNAINI
Β· 1 menit baca
Anak-anak berjalan di atas tali baja di Desa Sikundo, Kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, Kamis (21/7/2022). Dulu Sikundo adalah desa yang terisolir tetapi kini sudah bisa diakses kendaraan roda empat setelah rampungnya pembangunan jembatan gantung. Namun, jembatan menuju sebuah sekolah dasar masih berupa tali baja sehingga sekolah tersebut hingga kini tidak aktif digunakan.
KOMPAS/ZULKARNAINI

Anak-anak berjalan di atas tali baja di Desa Sikundo, Kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, Kamis (21/7/2022). Dulu Sikundo adalah desa yang terisolir tetapi kini sudah bisa diakses kendaraan roda empat setelah rampungnya pembangunan jembatan gantung. Namun, jembatan menuju sebuah sekolah dasar masih berupa tali baja sehingga sekolah tersebut hingga kini tidak aktif digunakan.

Pada awal 2019, Desa Sikundo yang berada di Kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, mendadak terkenal. Sebuah foto dan cuplikan video beredar luas di media massa dan di lini media sosial.

Isinya, para siswa yang tengah meniti jembatan kabel baja di atas sungai yang mengalir deras. Sumpah serapah warganet pun tumpah ruah seperti air bah, tidak terbendung.

Editor:
SRI REJEKI
Bagikan