Iklan
Buku dan Media Massa sebagai Pencatat Sejarah...
Buku ini tak sekadar kumpulan narasi sejarah, tetapi juga sebuah upaya mendokumentasikan perjalanan panjang para bupati.
βBuku sejarah ditulis untuk merekam dan mempertahankan catatan tentang peristiwa dan kejadian penting dalam sejarah manusia, perjalanan seorang tokoh. Buku tentang sesuatu yang sudah berlalu dan pernah terjadi juga membantu kita memahami bagaimana peristiwa masa lalu, dan mungkin jadi dasar apa yang kita rasakan dan lihat saat ini.β
Demikianlah prolog yang disampaikan Prof Dr Aidir Amin Daud, seorang wartawan, akademisi, dan birokrat, dalam buku berjudul Jejak Langkah dan Pemikiran Bupati di Sulawesi Barat(1960-2023) karya Sarman Sahuding, jurnalis, yang diluncurkan di Mamuju, Sulbar, hari Selasa (28/5/2024).