Iklan
Penanganan Pelintasan Sebidang Mendesak
Kecelakaan yang melibatkan kendaraan bermesin dan kereta api masih kerap terjadi di pelintasan sebidang, khususnya yang tak berpintu dan tak berpenjaga.
SEMARANG, KOMPAS β Kecelakaan yang melibatkan kendaraan mesin dan kereta api masih kerap terjadi di pelintasan sebidang, khususnya yang tak berpintu dan tak berpenjaga. Salah satu penanganan adalah dengan sterilisasi, yang digabungkan dengan paket pengerjaan proyek jalur kereta api.
Menurut data Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, pada 2018, total ada 4.854 pelintasan sebidang di Indonesia. Dari jumlah itu, 1.238 resmi dijaga, 2.046 resmi tidak dijaga, dan 1.570 liar. Adapun pelintasan tak sebidang (flyover dan underpass) ada 384 perlintasan.