logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊEropa Tuding Iran Langgar...
Iklan

Eropa Tuding Iran Langgar Kesepakatan Nuklir

Oleh
ELSA EMIRIA LEBA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/po2ZMgfSxy36URervdUKz3ByOA8=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2FUN-POLITICS-MACRON-JOHNSON-MERKEL_83335476_1569341791.jpg
AFP/LUDOVIC MARIN

Tiga pemimpin Eropa, yakni Presiden Perancis Emmanuel Macron (kiri), Kanselir Jerman Angela Merkel (kedua dari kanan), dan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson (kanan), menggelar pertemuan di Markas Besar PBB di New York, AS, Senin (23/9/2019).

PARIS, RABU - Tiga negara Eropa, yakni Perancis, Jerman, dan Inggris, atau E3, Selasa (14/1/2020) menuding Iran telah melanggar komitmen yang tertera dalam kesepakatan nuklir. Tudingan tersebut dapat menimbulkan sanksi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa.

E3 menggunakan mekanisme perselisihan yang tertera dalam Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA) terkait program nuklir Iran. Artinya, mereka secara resmi menuduh Iran melanggar ketentuan yang tertera dalam JCPOA. Namun, mereka tetap menginginkan Iran mematuhi komitmen JCPOA.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan