Iklan
Pilot Tidak Nyatakan Kondisi Darurat, Pesawat Ukraina yang Jatuh Diselidiki
Sebuah pesawat Boeing 737 milik maskapai penerbangan internasional Ukraina jatuh sesaat setelah lepas landas dari Bandara Imam Khomeini, Teheran, Iran, Rabu (8/1/2020) pagi.
DUBAI, RABU β Sebuah pesawat Boeing 737 milik maskapai penerbangan internasional Ukraina jatuh sesaat setelah lepas landas dari Bandara Imam Khomeini, Teheran, Iran, Rabu (8/1/2020) pagi. Semua penumpang dan kru pesawat, berjumlah 176 orang, tewas dalam insiden tersebut.
Pemerintah Ukraina menyatakan, 167 penumpang dan sembilan kru, berada dalam pesawat. Media dari Iran melaporkan, kecelakaan terjadi karena masalah teknis. Namun, pilot pesawat naas itu tidak menyatakan ada kondisi darurat. Hasil penyelidikan diharapkan dapat mengungkap penyebab pesawat jatuh.