Iklan
Warga di Pinggiran Sungai Paling Terdampak
Beberapa lokasi di Jakarta Selatan terendam banjir cukup parah di antaranya di pinggiran Ciliwung, Rawajati, Pengadegan, Pejaten Timur, Jatipadang, Cilandak Barat, Pondok Labu, Lebak Bulus, dan di aliran Pesanggrahan.
JAKARTA, KOMPAS β Hujan lebat yang melanda Jakarta sejak Selasa (31/12/2019) hingga Rabu (1/1/2020) membuat sejumlah lokasi di Jakarta Selatan terendam banjir. Sejumlah lokasi terdampak itu di antaranya adalah wilayah bantaran Kali Ciliwung, seperti Pejaten Timur, Rawajati, dan Pengadegan.
Wilayah di pinggiran Kali Ciliwung di Jakarta Selatan itu terdampak banjir cukup parah. Di Rawajati, ketinggian air hingga Rabu sore tercatat hingga 5 meter. Di Kompleks Zeni, Rawajati, ketinggian air juga mencapai 5 meter.