ASEAN Para Games 2020 Mundur Dua Bulan
ASEAN Para Games 2020 di Filipina yang semula berlangsung pada 18-24 Januari dimundurkan menjadi 20-28 Maret. Panitia mengambil keputusan itu dengan sejumlah pertimbangan yang belum dirinci.
JAKARTA, KOMPAS β Panitia Penyelenggara ASEAN Para Games Filipina (Philapgoc) memutuskan memundurkan penyelenggaraan pekan olahraga untuk atlet-atlet disabilitas sekitar dua bulan. Ajang itu awalnya akan digelar pada 18-24 Januari 2020. Namun, sejumlah pertimbangan memaksa Philapgoc mengundurkan penyelenggaraan menjadi 20-28 Maret 2020.
Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewa Broto, Jumat (20/12/2019), mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari Komite Paralimpiade Nasional (NPC) Indonesia bahwa ASEAN Para Games (APG) 2020 di Filipina ditunda dari 18-24 Januari menjadi 20-28 Maret. Ketua NPC Filipina Michael Barredo menyampaikan, sejatinya mereka sudah menyiapkan APG 2020 sejak dua tahun lalu. Namun, dengan sejumlah pertimbangan, APG 2020 ditunda sekitar dua bulan.