logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บNadal Mencari Peruntungan di...
Iklan

Nadal Mencari Peruntungan di Paris Masters

Paris Masters bukanlah Perancis Terbuka, meski sama-sama digelar di ibu kota Perancis tersebut. Pada akhir musim ini, Rafael Nadal kembali mencoba peruntungan pada turnamen lapangan keras di ruang tertutup tersebut.

Oleh
Yulia Sapthiani
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/bQfu4ezYU2jlfQKVc_DRw6poQyw=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2Ftennis01_1572360830.jpg
AL BELLO/GETTY IMAGES/AFP

Rafael Nadal membaringkan diri di lapangan usai mengalahkan petenis Rusia Daniil Medvedev pada final tunggal putra AS Terbuka di New York, 8 September 2019. Nadal akan mencoba peruntungan saat tampil di Paris Masters, Rabu (30/10/2019).

PARIS, SELASA - Paris, Perancis, membawa keberuntungan sekaligus ketidakberuntungan dalam karier petenis Spanyol, Rafael Nadal. Tahun ini, dia mencoba memutus kesialan itu demi berada pada puncak peringkat dunia pada akhir musim untuk kelima kalinya.

Nadal mendominasi turnamen Grand Slam Perancis Terbuka yang diselenggarakan di Roland Garros, Paris, sejak debut pada 2005. Sebanyak 12 gelar juara, termasuk pada 2019, membuatnya dijuluki โ€Raja Lapangan Tanah Liatโ€.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan