logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บPerempuan Akar Rumput di...
Iklan

Perempuan Akar Rumput di Sektor Kelautan Berdaya

Oleh
Sonya Hellen Sinombor
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Rfgt5kCWGxP-KkZrGmnFcFHPm3Q=/1024x498/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2Fson1_1570631756.jpg
KOMPAS/SONYA HELLEN SINOMBOR

Suasana sesi Lesson Learned from Community-Based Development on Sustainable Ocean pada Konferensi Tahunan TPB Kedua Tahun 2019, di Jakarta, Rabu (9/10/2019.

JAKARTA, KOMPAS โ€” Kolaborasi pemerintah daerah dengan organisasi masyarakat sipil dalam meningkatkan kapasitas perempuan di tingkat akar rumput, terutama di wilayah pesisir yang terpencil, mendorong perempuan-perempuan miskin bangkit dan berdaya. Tidak hanya memahami hak-hak perempuan, saat ini sejumlah perempuan di wilayah kepulauan  berperan aktif dalam program pembangunan di daerahnya.

Di Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Timur, misalnya, selama beberapa tahun terakhir ribuan perempuan menjadi bagian dalam pengembangan sektor kelautan, yang mendorong peningkatan ekonomi bagi masyarakat di wilayah pesisir. Tak hanya itu, sejumlah perempuan di pesisir kini tampil menjadi pemimpin di daerahnya. Peran perempuan tersebut memberikan kontribusi dalam program pemerintah untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals (TPB/SDGs).

Editor:
yovitaarika
Bagikan