Iklan
Gempa M 6,8 Timbulkan Kepanikan Warga Kota Ambon
Gempa M 6,8 mengguncang Pulau Ambon dan sekitarnya pada pukul 08.46 WIT, Kamis (26/9/2019). Kendati tidak berpotensi tsunami, gempa membuat ratusan ribu warga di pulau itu panik dan berlarian ke dataran tinggi.
AMBON, KOMPAS - Gempa bermagnitudo 6,8 mengguncang Pulau Ambon dan sekitarnya pada pukul 08.46 WIT, Kamis (26/9/2019). Kendati tidak berpotensi tsunami, gempa membuat ratusan ribu warga di pulau itu panik dan berlarian ke dataran tinggi. Belum ada laporan korban jiwa dan kerusakan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Geofisika Ambon melaporkan, gempa berpusat pada kedalaman 10 kilometer dari permukaan laut. Jarak titik gempa dengan kota Ambon sekitar 40 kilometer.