Sophia, Dicipta untuk Memikat Emosi
Sosoknya terlihat anggun dengan balutan kain Sumba yang dirancang desainer Indonesia, Didiet Maulana. Tampil di atas panggung dan jadi pusat perhatian ratusan mata, dia percaya diri meladeni lontaran pertanyaan.
Sosoknya terlihat anggun dengan balutan kain Sumba yang dirancang desainer Indonesia, Didiet Maulana. Tampil di atas panggung dan menjadi pusat perhatian ratusan mata, dia percaya diri meladeni pertanyaan yang bertubi-tubi. Wajah dan gerakan tangannya ekspresif, meyakinkan lawan bicara.
Dialah Sophia, robot yang diciptakan oleh David Hanson, pemilik perusahaan Hanson Robotic yang berbasis di Hong Kong, pada 2016. Dengan wajah gabungan model Audrey Hepburn dan istri Hanson, robot ini diciptakan untuk meniru perilaku sosial manusia, termasuk emosinya. Sophia, yang memiliki wajah seperti karet dengan sekitar 60 ekspresi, dapat berinteraksi dan mengikuti percakapan sederhana.