DISKUSI
Tahun Depan, Pembangunan SDM Desa Jadi Prioritas
Tahun 2020, pembangunan sumber daya manusia di desa menjadi salah satu prioritas pembangunan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F06%2F20190625_SWALAYAN-DESA_A_web_1561476862.jpg)
Seorang warga berbelanja di swalayan desa Tawang Gross di Desa Ketawang, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (21/5/2019).
MALANG, KOMPAS — Tahun 2020, pembangunan sumber daya manusia di desa menjadi salah satu prioritas pembangunan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Pembangunan SDM merupakan bagian dari upaya mempertahankan dan menguatkan modal sosial masyarakat, yang sejatinya merupakan sumber kekuatan utama desa.
Hal itu menjadi salah satu paparan dalam diskusi Forum Sinau Desa bertema ”Konsep Ideal Pemberdayaan Masyarakat Desa”, Kamis (5/9/2019). Diskusi itu hasil kerja sama forum masyarakat desa dengan harian Kompas Biro Malang.