Iklan
Maju Kena Mundur Kena di Tanah Telantar
Maju kena, mundur kena. Itulah yang dialami Slamet Riyadi dan para petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta di area yang digelari nama Kampung Bengek, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (2/9/2019).
Dilema petugas Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta di Kampung Bebek, Jakarta Utara. Maksud hati ingin mengentaskan warga kampung itu dari kubangan sampah. Namun, sesuai aturan, DKI tidak bisa campur tangan di lahan milik swasta.
Maju kena, mundur kena. Itulah yang dialami Slamet Riyadi dan para petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta di area yang digelari nama Kampung Bengek, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (2/9/2019). Kampung itu berdiri di atas lahan PT Pelabuhan Indonesia II alias IPC Cabang Pelabuhan Sunda Kelapa.