Pemerintah Dorong Kualitas dan Kuantitas Gula Produksi Domestik
Pemerintah berkomitmen memperbaiki kualitas gula kristal putih atau GKP olahan pabrik yang berbahan baku tebu dalam negeri. Perbaikan ini beriringan dengan target swasembada gula pada 2029.
JAKARTA, KOMPAS โ Pemerintah berkomitmen memperbaiki kualitas gula kristal putih atau GKP olahan pabrik yang berbahan baku tebu dalam negeri. Perbaikan ini beriringan dengan target swasembada gula pada 2029.
Rencana tersebut dibahas dalam rapat koordinasi tingkat Kementerian Koordinator Perekonomian di Jakarta, Selasa (3/9/2019). Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian Kasdi Subagyo, Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian Abdul Rochim, dan Deputi Bidang Usaha Industri Agro dan Farmasi Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Wahyu Kuncoro hadir dalam rapat itu.