Iklan
Asap Kebakaran Lahan Gambut Ganggu Kesehatan Warga
Asap kebakaran ratusan hektar lahan gambut di Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara mulai berdampak terhadap kesehatan warga di sekitar lokasi. Sejumlah warga sesak napas, bayi serta balita pun batuk dan flu.
KOLAKA TIMUR, KOMPAS - Asap kebakaran ratusan hektar lahan gambut di Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, hingga Selasa (3/9/2019) mulai berdampak terhadap kesehatan warga di sekitar lokasi. Sejumlah warga sesak napas, bayi serta balita pun terserang batuk dan flu. Penanganan menyeluruh mendesak agar dampak tidak semakin meluas.
Di Kecamatan Mowewe, Kolaka Timur, misalnya, sejumlah warga memeriksakan kesehatan ke Puskesmas karena sesak menghirup asap. Bau dan pekatnya asap membuat warga batuk, sesak, hingga nyeri di dada.