logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บPeringati Kemerdekaan,...
Iklan

Peringati Kemerdekaan, Festival dan Konser Digelar di Jakarta

Menyambut hari ulang tahun ke-74 kemerdekaan Republik Indonesia, Suku Dinas Pariwisata Kepulauan Seribu menggelar acara Konser Merah Putih di Kepulauan Seribu, pada 17 Agustus 2019, di Pulau Pramuka.

Oleh
STEFANUS ATO/FRANSISKUS WISNU WARDHANA DHANY
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/zIu4pao6r9UokqYcMGPJLZHkAjw=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2FWhatsApp-Image-2019-07-06-at-9.54.07-PM_1562425419.jpeg
KOMPAS/I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA

Perahu nelayan peserta Karnaval Seribu Kapal mengitari Dermaga Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu.

JAKARTA, KOMPAS โ€” Menyambut hari ulang tahun ke-74 kemerdekaan Republik Indonesia, Suku Dinas Pariwisata Kepulauan Seribu menggelar acara Konser Merah Putih di Kepulauan Seribu, pada 17 Agustus 2019, di Pulau Pramuka. Sementara di Kawasan Kota Tua Jakarta, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Barat akan menggelar Festival Kali Besar.

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu Cucu Kurnia mengatakan, Konser Merah Putih diadakan untuk menghibur masyarakat wisatawan di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Konser itu ditargetkan dihadiri sekitar 1.000 wisatawan dari wilayah Jabodetabek. Konser Merah Putih di Pulau Pramuka antara lain bakal diisi penampilan grup band Wali.

Editor:
khaerudin
Bagikan