logo Kompas.id
UtamaAktivitas Vulkanik Berpotensi ...
Iklan

Aktivitas Vulkanik Berpotensi Picu Letusan Abu

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi  mengimbau agar radius 2 kilometer dari puncak Gunung Slamet, Jawa Tengah, disterilkan.

Oleh
KRISTI UTAMI
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Mly383z_CrCQDzj-uNxN0AIQXtU=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F08%2F20190809_164428_1565345319.jpg
KOMPAS/KRISTI UTAMI

Suasana Gunung Slamet dari Pos Pengamatan Gunung Slamet di Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (9/8/2019). Saat ini status Gunung Slamet naik dari Aktif Normal menjadi Waspada.

PEMALANG, KOMPAS — Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi  mengimbau agar radius 2 kilometer dari puncak Gunung Slamet, Jawa Tengah, disterilkan. Hal itu karena aktivitas vulkanik Gunung Slamet berpotensi memicu letusan abu. Petugas juga mengimbau masyarakat di lereng Slamet tetap tenang dan waspada.

Pada Jumat (9/8/2019), Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Badan Geologi (PVMBG) meningkatkan status Gunung Slamet dari Normal menjadi Waspada. Peningkatan status tersebut dilakukan lantaran peningkatan aktivitas vulkanik gunung beberapa hari terakhir.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan