logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊAudisi untuk Bintang Masa...
Iklan

Audisi untuk Bintang Masa Depan

Laga pramusim dimanfaatkan klub-klub papan atas Eropa untuk menjajal kemampuan pemain muda. Bagi para pemain muda, ini kesempatan emas untuk membuktikan diri layak menjadi pemain mula.

Oleh
Herpin Dewanto Putro
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Vi4X68PpmiYOXHPTOcH7UmjWtoc=/1024x695/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2Ficc10_1563779063.jpg
AP PHOTO/CHUCK BURTON

Penyerang muda Arsenal Eddie Nketiah merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Fiorentina pada laga International Champions Cup antara Fiorentina dan Arsenal di Charlotte, North Carolina, Amerika Serikat,  Minggu (21/7/2019) pagi WIB. Nketiah mencetak dua gol yang membuat Arsenal mengalahkan Fiorentina, 3-0.

Sorakan β€œEddie! Eddie! Eddie!” nyaring terdengar di Stadion Bank of America, Charlotte, Carolina Utara, Amerika Serikat, Minggu (21/7/2019) pagi WIB. Di atas lapangan, seorang anak muda berlari sambil merentangkan kedua tangannya. Dia adalah Eddie Nketiah, bintang baru Arsenal yang namanya sedang dielu-elukan itu.

Beberapa detik sebelumnya, pemain berusia 20 tahun itu menerima umpan dari Alexandre Lacazette dan membobol gawang Fiorentina untuk kedua kalinya, tepatnya saat laga International Champions Cup (ICC) itu berjalan pada menit ke-66. Berkat gol tersebut, Arsenal unggul 2-0 dari Fiorentina.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan