logo Kompas.id
UtamaPuluhan Anak Korban Pornografi...
Iklan

Puluhan Anak Korban Pornografi Belum Teridentifikasi

Seorang narapidana menjebak anak-anak di media sosial agar mau memberikan konten pornografi. Langkah ini dilakukan pelaku demi memenuhi kepuasan pribadi saja. Napi berinisial TR (25) mengelabuhi anak-anak dengan mendokumentasikan 1.307 konten berupa foto dan video.

Oleh
INSAN ALFAJRI
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/touWH9VG7sD_Yprb-ISvpYOFrF0=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2F20190722_150235_1563805159.jpg
KOMPAS/INSAN ALFAJRI

Direktorat Tindak Pidana Siber Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri merilis kasus pornografi anak, Senin (22/7/2019), di Jakarta. TR (25), narapidana di salah satu lapas di Jawa Timur, menjebak anak-anak di media sosial agar mau mengirimkan konten pornografi kepadanya.

JAKARTA, KOMPAS—Seorang narapidana menjebak anak-anak di media sosial agar mau memberikan konten pornografi. Langkah ini dilakukan pelaku demi memenuhi kepuasan pribadi saja. Napi berinisial TR (25) mengelabuhi anak-anak dengan mendokumentasikan 1.307 konten berupa foto dan video.

Polisi mendaftar sedikitnya ada 50 korban, tetapi baru empat yang teridentifikasi. Polisi bersama Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) kesulitan mengidentifikasi korban karena sulitnya mencocokkan foto atau identitas media sosial korban dengan identitas aslinya.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan