Iklan
Kepak Bagas Adi Satrio Lindungi “Garuda Muda”
Empat penyelamatan gemilang oleh kiper M Adi Satrio berandil besar dalam kemenangan 2-1 (1-0) Tim Nasional U-19 atas tim Liga 3 Persibo Bojonegoro dalam laga persahabatan, Kamis (18/7/2019), di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur.
SIDOARJO, KOMPAS - Empat penyelamatan gemilang kiper M Adi Satrio berandil besar dalam kemenangan Tim Nasional U-19 atas tim Liga 3 Persibo Bojonegoro, 2-1 (1-0), pada laga persahabatan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (18/7/2019).
Dua penyelamatan di antaranya dilakukan berturut-turut pada menit ke-21. Adi menggagalkan eksekusi penalti Charles Roi, bek Persibo, dan kembali menahan tendangan Roi yang menyambar bola pantul.