logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บWiranto Ingatkan Zona Merah...
Iklan

Wiranto Ingatkan Zona Merah Harus Dikosongkan

Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengingatkan, zona merah atau terlarang pascagempa bumi di Sulawesi Tengah harus dikosongkan dari hunian, permukiman, dan pertokoan.

Oleh
VIDELIS JEMALI
ยท 1 menit baca

PALU, KOMPAS โ€” Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengingatkan zona merah atau terlarang pascagempa bumi Sulawesi Tengah harus dikosongkan dari hunian, permukiman, dan pertokoan. Zona tersebut berisiko tinggi terhadap dampak gempa bumi, tsunami, dan likuefaksi.

โ€Kita jangan lagi membangun rumah, permukiman, atau toko di tempat yang telah ditetapkan sebagai zona merah. Itu akan merepotkan yang bersangkutan dan kita semua nanti,โ€ kata Wiranto saat acara peletakan batu pertama pembangunan hunian tetap di Desa Pombewe, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Senin (1/7/2019).

Kita jangan lagi membangun rumah, permukiman, atau toko di tempat yang telah ditetapkan sebagai zona merah. Itu akan merepotkan yang bersangkutan dan kita semua nanti.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan