logo Kompas.id
UtamaYang Membuat J Harjono Wijaya ...
Iklan

Yang Membuat J Harjono Wijaya Setia dengan ”Kompas” sejak 1965

J Harjono Wijaya adalah pelanggan harian Kompas sejak 1965. Di antara banyak hal yang membuatnya setia berlangganan Kompas, dia tertarik membaca berita-berita seputar ilmu pengetahuan, perjalanan, dan mengisi teka-teki silang.

Oleh
Ayu Pratiwi
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/bEcdImnfJkCUv6ctvMXUlqmH96M=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F06%2FIMG_0494_1561459495.jpg
KOMPAS/AYU PRATIWI

J Harjono Wijaya, pelanggan setia harian Kompas sejak 1965 saat ditemui di kediamannya di Bintaro, Jakarta Selatan, Sabtu (22/6/2019).

Bagi J Harjono Wijaya, media massa yang paling ideal adalah media yang obyektif dan cermat dalam memberitakan. Sejak 1965, dia memperoleh hal itu dari harian Kompas. Maka sejak itu pula, dia setia berlangganan Kompas.

”Saya mau suatu hal yang obyektif dan tidak terlalu bombastis. Saya melihat harian Kompas cukup lurus. Tidak ketarik. Saya merasa Kompas membuat berita dengan cukup hati-hati dan obyektif,” ucap Harjono ketika ditemui di kediamannya di Bintaro, Jakarta Selatan, Sabtu (22/6/2019).

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan