logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊTim Wanita Amerika Serikat...
Iklan

Tim Wanita Amerika Serikat Cetak Rekor Kemenangan Terbesar

Tim nasional sepak bola perempuan Amerika Serikat mencetak rekor baru kemenangan terbesar dalam Piala Dunia Wanita setelah mengalahkan Thailand dengan skor 13-0 di Stade Auguste Delaune II, Reims, Perancis, Rabu (12/6/2019). Mereka melampaui rekor sebelumnya yang dibuat Jerman.

Oleh
PRAYOGI DWI SULISTYO
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lRfUPqF7xvggyoz-tzJQyeOij_A=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F06%2Fa308169b-fb9d-4e0f-a3bd-68afdad089df_jpg.jpg
AFP/ THOMAS SAMSON

Para pemain tim nasional sepak bola wanita Amerika Serikat merayakan gol ke gawang Thailand pada pertandingan babak penyisihan Grup F Piala Dunia Wanita 2019 di Stade Auguste Delaune II, Reims, Perancis, Rabu (12/6/2019). Pertandingan ini berakhir dengan skor 13-0 untuk kemenangan Amerika Serikat. Mereka mencatatkan diri sebagai pemegang rekor kemenangan terbesar di Piala Dunia Wanita.

REIMS, RABU β€” Tim nasional sepak bola perempuan Amerika Serikat mencetak rekor baru kemenangan terbesar dalam Piala Dunia Wanita setelah mengalahkan Thailand dengan skor 13-0 di Stade Auguste Delaune II, Reims, Perancis, Rabu (12/6/2019). Mereka melampaui rekor sebelumnya yang dibuat Jerman.

Skor 13-0 merupakan rekor baru di Piala Dunia Wanita setelah Jerman memegang rekor kemenangan terbesar 11-0 atas Argentina pada 2007. Pada Piala Dunia Wanita, AS juga pernah meraih kemenangan besar saat mengalahkan Taiwan dengan skor 7-0 pada 1991.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan