Iklan
Polisi Tutup Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Majapahit
Ruas Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Majapahit di sekitar kawasan Istana Merdeka mulai Kamis (23/5/2019) tidak dapat dilalui kendaraan. Polisi menyiapkan pengalihan arus lalu lintas di kawasan tersebut.
JAKARTA, KOMPAS β Ruas Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Majapahit di sekitar kawasan Istana Merdeka mulai Kamis (23/5/2019) tidak dapat dilalui kendaraan. Polisi menyiapkan pengalihan arus lalu lintas di kawasan tersebut.
Kepala Subdit Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya Komisaris M Nasir mengutarakan, arus lalu lintas dari Jalan Budi Kemuliaan diarahkan lurus ke Jalan Medan Merdeka Selatan dan sebaliknya. Adapun arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin masih ditutup.