Iklan
Pluto Punya Laut Cair yang Tertutup Es Nitrogen
Planet katai Pluto memiliki lautan yang berisi air cair. Namun, lautan cair itu terkubur dan tertutup oleh lapisan es nitrogen tebal di permukaannya. Keberadaan lautan cair di planet katai itu membuat keberadaan lautan cair di βduniaβ lain di tata surya lain bisa menjadi hal yang umum.
βItu berarti, ada lebih banyak lautan di alam semesta dibanding yang diperkirakan sebelumnya sehingga adanya kehidupan lain di luar Bumi adalah hal yang masuk akal,β kata ahli keplanetan dari Universitas Hokkaido, Jepang, Shunichi Kamata seperti dikutip space.com, Selasa (21/5/2019).