logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊWarga Diminta Tenang dan Tetap...
Iklan

Warga Diminta Tenang dan Tetap Beraktivitas

Situasi Ibu Kota Jakarta dipastikan tetap kondusif menjelang pengumuman akhir hasil Pemilu 2019 oleh Komisi Pemilihan Umum, pada 22 Mei mendatang. Sebanyak 50.000 personel gabungan dari Polri, Tentara Nasional Indonesia, dan Satuan Polisi Pamong Praja dikerahkan Polda Metro Jaya memperkuat pengamanan di sejumlah obyek vital negara. Masyarakat diminta untuk beraktivitas seperti biasa, tetap tenang, dan tidak terprovokasi dengan informasi yang beredar.

Oleh
Stefanus Ato/F WISNU WARDHANA DHANY/Aguido Adri
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/RdpsnivVfCoqdAAo_l7bVnMozQs=/1024x497/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F05%2F20190520_145717_1558354211.jpg
KOMPAS/STEFANUS ATO

Suasana di Kawasan Bisnis Glodok, Jakarta Barat, pada Senin (20/5/2019) sore. Warga tetap beraktivitas seperti biasa menjelang pengumuman hasil Pemilu 2019, oleh KPU.

JAKARTA, KOMPAS β€” Situasi Ibu Kota Jakarta dipastikan tetap kondusif menjelang pengumuman akhir hasil Pemilu 2019 oleh Komisi Pemilihan Umum, pada 22 Mei mendatang. Sebanyak 50.000 personel gabungan dari Polri, Tentara Nasional Indonesia, dan Satuan Polisi Pamong Praja dikerahkan Polda Metro Jaya memperkuat pengamanan di sejumlah obyek vital negara. Masyarakat diminta untuk beraktivitas seperti biasa, tetap tenang, dan tidak terprovokasi dengan informasi yang beredar.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan, pengamanan ketat dilakukan 18-22 Mei di Komisi Pemilihan Umum RI. Seluruh kegiatan pengamanan telah terjadwal atau sesuai agenda di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan