logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊRekapitulasi Hasil Hitung...
Iklan

Rekapitulasi Hasil Hitung Suara di Pulau Kalimantan Rata-rata 84 Persen

Rekapitulasi hasil hitung suara di Pulau Kalimantan sudah hampir rampung. Hingga 8 Mei 2019, rerata suara yang sudah masuk di lima provinsi di Pulau Kalimantan mencapai angka 84,40 persen, lebih tinggi dibandingkan dengan angka nasional sebesar 70,50 persen.

Oleh
Rangga Eka Sakti
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/sM4YTRZFDccp4m7CX8Ksa6YVEtQ=/1024x499/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F05%2F20190508_162402_1557307510.jpg
Kompas

Hasil rekapitulasi situng pada Rabu (8/5/2019) pukul 11.00.

Rekapitulasi hasil hitung suara di Pulau Kalimantan sudah hampir rampung. Hingga 8 Mei 2019, rerata suara yang sudah masuk di lima provinsi di Pulau Kalimantan mencapai angka 84,40 persen, lebih tinggi dibandingkan dengan angka nasional sebesar 70,50 persen.

Kalimantan Barat dan Kalimantan Utara merupakan provinsi yang mendekati penghitungan akhir dengan persentase suara masuk sebesar 94,80 persen dan 89,66 persen. Sementara provinsi yang paling lambat dalam rekapitulasi suara di Kalimantan ialah Kalimantan Selatan yang hingga kini baru mencapai 71,52 persen.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan