logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊPresiden Sampaikan Keseriusan ...
Iklan

Presiden Sampaikan Keseriusan ke Lembaga Negara

Oleh
FX Laksana Agung Saputra dan Nina Susilo
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/o3qM-erd1kU5tEl7IbuvEcdjF0Y=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F05%2F20190506_LEMBAGA-NEGARA_B_web_1557150695.jpg
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan saat buka puasa bersama dengan Pimpinan Lembaga Negara di Istana Negara, Jakarta, Senin (6/5/2019). Pada kesempatan tersebut Presiden menyampaikan kembali tentang rencana pemindahan ibu kota negara.

JAKARTA, KOMPAS - Untuk pertama kalinya Presiden Joko Widodo menyampaikan keseriusan pemerintah menyiapkan pemindahan ibu kota negara ke luar Pulau Jawa kepada ketua dan pimpinan lembaga negara. Rencana pemindahan ibu kota ke suatu tempat yang pasti akan kembali dikonsultasikan dengan lembaga negara terkait.

Di hadapan ketua dan pimpinan lembaga negara, dalam acara buka puasa pada hari pertama di Istana Negara, Jakarta, Senin (6/5/2019), Presiden Jokowi yang didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menteri menyatakan, pemindahan ibu kota akan dilakukan tanpa harus membebani Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Editor:
Bagikan