FotografiFoto CeritaTari Sakral Telek Jumpai
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Tari Sakral Telek Jumpai

Telek Jumpai adalah termasuk tarian wali, atau tarian sakral yang dipentaskan serangkaian piodalan. Tari ini dipertunjukan di Festival Semarapura 2019 yang menandai peringatan ke-111 tahun perang Puputan Klungkung, Minggu (28/4/2019).

Oleh
COKORDA YUDISTIRA
· 1 menit baca

Sebanyak 2.019 penari yang berasal dari kalangan masyarakat, mahasiswa, dan pelajar sekolah menengah di Kabupaten Klungkung, Bali, bersama-sama menarikan tari Telek Jumpai dalam serangkaian pembukaan Festival Semarapura 2019 di Klungkung, Bali, Minggu (28/4/2019).

Festival Semarapura 2019 diinisiasi menjadi aktivitas daerah yang menonjolkan kreativitas dan inovasi masyarakat Kabupaten Klungkung dalam membangun daerah.

Festival Semarapura 2019 menandai peringatan ke-111 tahun perang Puputan Klungkung, yakni perang habis-habisan dari raja dan keluarga Kerajaan Klungkung bersama masyarakat Klungkung melawan Belanda pada 1908, dan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-27 Kota Semarapura pada 2019.

Memuat data...
Memuat data...