Iklan
Jamu, Aku Cari Kamu
Cerita jamu tak lekang oleh zaman. Meski minuman dengan rasa-rasa baru bermunculan, jamu tak tergoyahkan. Tak sabar menunggu penjual jamu datang ke rumah, jamu pun diburu hingga ke pasar.
Pukul 8.00 WIB, antrean mengular di depan Toko Jamu Ibu Hadi, Pasar Mayestik, Jakarta. Kendati antre, pagi itu tak ada raut wajah pembeli yang cemberut. Sebab, jamu yang menempati kios di blok A itu menerapkan sistem antrean menggunakan kartu.