logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊTiga Tewas Tertimpa Rumah...
Iklan

Tiga Tewas Tertimpa Rumah Roboh

Oleh
Helena F Nababan/Pingkan Elita Dundu
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/INbzfIvrAvBRTPhbTc2aP-FKk8g=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2F20190426-sar-johar_1556282182.jpg
DOK HUMAS KANTOR SAR JAKARTA

Rumah roboh di Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Jumat (26/4/2019). Tiga orang meninggal dalam kejadian ini.

JAKARTA, KOMPAS - Tiga orang tewas dan 10 orang lainnya selamat akibat bangunan rumah runtuh, Jumat (26/4/2019) di Jalan Pulo Gundul RT 004 RW 10 Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Korban selamat masih dirawat di RSCM.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Hardisiswan, yang dihubungi, menjelaskan, informasi bangunan runtuh diterima pukul 11.00. Satu tim penyelamatan terdiri atas 75 personel dengan unit rescue dan pendukung 12 unit berangkat ke lokasi yang berada di pinggir kali, dekat Stasiun Gang Sentiong.

Editor:
agnesrita
Bagikan