logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊAdinda Larasati Kembali...
Iklan

Adinda Larasati Kembali Pecahkan Rekor Nasional

Oleh
KELVIN HIANUSA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6xL5lUSQow5mr8UHujQOI4i9oMQ=/1024x679/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2F035FDEDB-9CC9-49E0-BFE2-4795CB2CA758_1556197949.jpeg
KOMPAS/KELVIN HIANUSA

Perenang asal tim Jawa Timur Adinda Larasati Dewi (topi hitam) memecahkan rekor nasional nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri pada Festival Akuatik Indonesia 2019, Kamis (25/4/2019), di Stadion Akuatik Jakarta. Adinda memecahkan rekor miliknya sendiri dengan catatan waktu 1 menit 00,44 detik.

JAKARTA, KOMPAS – Perenang asal tim Jawa Timur Adinda Larasati Dewi kembali memecahkan rekor nasional nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri pada Festival Akuatik Indonesia 2019, Kamis (25/4/2019), di Stadion Akuatik Jakarta. Adinda memecahkan rekor miliknya sendiri yang baru saja didapatkan bulan lalu.

Perenang berusia 19 tahun itu tampil percaya diri dalam ajang FAI yang merupakan kejuaraan nasional renang itu. Adinda memenangkan nomor 100 meter gaya kupu-kupu dengan catatan waktu 1 menit 00,44 detik, jauh mengungguli Ressa Kania Dewi (1 menit 02,77 detik) dan Hanna Christina (1 menit 03,48 detik).

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan