Iklan
Anak Muda Indonesia Kurang Mengenal Kain Asli Nusantara
JAKARTA, KOMPAS β Generasi muda Indonesia dinilai tak banyak mengenal berbagai jenis kain asli Nusantara yang beragam dan kaya makna. Untuk itu, warisan wastra atau kain nusantara perlu diperkenalkan kepada generasi muda agar terus lestari. Wastra menjadi tradisi Indonesia yang memiliki makna mendalam dan perlu terus digali kekayaan yang ada di dalamnya.
Wastra atau kain tradisional khas Indonesia memiliki simbol yang bermakna dengan mengacu pada dimensi warna dan coraknya. Wastra digarap dengan berbagai macam teknik, seperti batik, tenun, songket, dan ikat. Sayangnya, kekayaan budaya Nusantara ini kurang dikenal oleh generasi muda dibandingkan dengan produk busana dari luar negeri.