Iklan
Bekasi Kekurangan Tenaga Penyuluh Kesehatan
BEKASI, KOMPAS — Warga di Kota Bekasi, Jawa Barat, kekurangan tenaga penyuluh kesehatan. Layanan untuk mencegah merebaknya penyakit di masyarakat belum dapat dilakukan maksimal. Hal ini diperparah oleh rendahnya kesadaran masyarakat.
Unit Pelayanan Teknis Dinas Puskesmas Pekayon, misalnya, pencegahan penyakit demam berdarah dengue (DBD) melalui penyuluhan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) baru menyasar 8.000 keluarga. Padahal, jumlah keseluruhan warga di Kelurahan Pekayon, Kecamatan Bekasi Selatan, mencapai 17.000 keluarga.