logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊPenyederhanaan Sayap Depan...
Iklan

Penyederhanaan Sayap Depan Direspons Positif

Oleh
Rakaryan Sukarjaputra
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/OxS48ZZ5c-1utM9-xBcmyn3GMHY=/1024x642/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F03%2FMOTOR-F1-TESTING_76158955_1551789507.jpg
REUTERS/ALBERT GEA

Pebalap tim Haas Kevin Magnussen saat menjalani tes pramusim Formula 1 di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Barcelona, Spanyol, Kamis (28/2/2019). Magnussen menilai, desain sayap baru mobil F1 2019 memudahkan pebalap membuntuti maupun mendahului pebalap lainnya.

BARCELONA, SENIN - Peraturan baru Formula 1, khususnya pentederhanaan sayap depan, dirasakan membantu manuver pebalap. Situasi ini selarah dengan target manajemen F1 yang menginginkan jarak antarpebalap balapan lebih rapat, dan banyak manuver saling mendahului. Kondisi itu akan meningkatkan daya tarik Formula 1, sehingga penonton terus meningkat.

Pebalap tim Haas Kevin Magnussen mengakui, desain baru sayap depan membuat pebalap lebih nyaman saat membuntuti pebalap lainnya. Hal itu membuat balapan jarak dekat antarpebalap dan aksi salip menyalip lebih mudah dilakukan. Mengendarai di belakang mobil lain saat tes pramusim di Barcelona, pekan lalu, dirasakan lebih nyaman ketimbang tahun lalu.

Editor:
Bagikan