logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊDistribusi Bantuan Dan...
Iklan

Distribusi Bantuan Dan Kesehatan Jadi Fokus Utama

Oleh
ISMAIL ZAKARIA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/mZ3AsI8lLfcgWxHa-BFGdJhu_Ng=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F03%2F20190301_AKIBAT-GEMPA_A_web_1551431869.jpg
KOMPAS/ISMAIL ZAKARIA

Warga Nagari Sungai Kunyit, Kecamatan Sangir Balai Janggo, Kabupaten Solok Selatan, Jumat (1/3/2019) dibantu tim gabungan dari berbagai instansi bersama-sama membersihkan puing-puing reruntuhan rumah yang rusak akibat gempa bumi yang mengguncang Solok Selatan, Kamis (28/2/2019) kemarin.

SOLOK SELATAN, KOMPAS – Memasuki masa tanggap darurat gempa bumi, Pemerintah Kabupaten Solok Selatan mulai mendistribusikan bantuan, memeriksa kesehatan warga, dan membersihkan puing di rumah warga. Hingga kini, banyak warga masih tinggal di tenda darurat karena khawatir terjadi gempa susulan.

Sebelumnya, dua gempa bumi tektonik dangkal mengguncang Solok Selatan, Sumatera Barat, pada Kamis (28/2/2019). Menurut data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Geofisika Klas I Padang Panjang, gempa pertama terjadi pukul 01.55 dengan Magnitudo 4,8. Sedangkan gempa kedua terasa pukul 06.27 dengan kekuatan M 5,3.

Editor:
Bagikan