Iklan
Perkuat Daya Saing Tekstil

Industri Garmen - Pekerja menyelesaikan produksi garmen di Sritex, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (13/3). Industri tersebut sebagian besar produksinya memenuhi permintaan ekspor termasuk memasok seragam militer bagi 30 negara.
Tren positif pertumbuhan industri tekstil perlu dibarengi usaha mendongkrak daya saing. Selain memperkuat hulu industri, investasi diperlukan untuk meremajakan mesin.
JAKARTA, KOMPAS Sempat tumbuh negatif 0,09 persen tahun 2016, industri tekstil dan produk tekstil nasional tumbuh positif 3,76 persen tahun 2017. Kementerian Perindustrian mencatat, industri ini tumbuh 8,73 persen tahun 2018. Pertumbuhan itu ditopang oleh naiknya permintaan dari pasar dalam dan luar negeri.