logo Kompas.id
›
Utama›Biodiesel 50, Harapan Baru...
Iklan

Biodiesel 50, Harapan Baru Industri Sawit Nasional

Oleh
Nikson Sinaga
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/t5leVVmItXGKTtSzG6-sjg99S-M=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F02%2FIMG_0651_1549994631.jpg
KOMPAS/NIKSON SINAGA

Peneliti Rekayasa Teknologi dan Pengelolaan Lingkungan Muhammad Ansori Nasution menunjukkan mobil yang digunakan dalam uji jalan biodiesel 5o persen (B50), di Pusat Penelitian Kelapa Sawit, Medan, Sumatera Utara, Senin (4/2/2019). Mobil itu menjalani rute Medan-Jakarta-Medan sejauh 5.000 kilometer tanpa kendala berarti. Penggunaan biodiesel dapat meningkatkan serapan minyak sawit dalam negeri.

MEDAN, KOMPAS – Uji coba solar dengan kandungan biodiesel 50 persen memberikan harapan baru bagi industri sawit nasional. Kendaraan uji menempuh Medan–Jakarta–Medan sejauh 5.000 kilometer tanpa kendala berarti. Peningkatan serapan biodiesel di dalam negeri sangat penting di tengah kampanye hitam dan perang dagang minyak nabati di pasar dunia.

Uji jalan itu dilakukan oleh Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) dengan dukungan PT Perkebunan Nusantara III (Holding). PPKS yang bernaung di bawah Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertanian itu memberangkatkan dua mobil Toyota Innova tahun 2018 bermesin diesel.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan