logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บPertumbuhan Ekonomi Tertinggi,...
Iklan

Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi, di Dapil Mana?

Oleh
M TOTO SURYANINGTYAS
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/0wg-0Zdq8yXYH9aG07e1qqrnFNI=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F02%2F474189_getattachment85f3b95a-2615-4b89-97f2-a5edc459e642465749.jpg
KOMPAS/DWI AS SETIANINGSIH

Parade hasil bumi yang digelar dalam rangkaian Festival Hasil Bumi 2017 di Tentena, Poso, Sulawesi Tengah. Festival ini mengangkat tema โ€Kembali ke Alam, Merajut Kedaulatan Desaโ€. Berbagai hasil bumi Poso yang melimpah ditampilkan di festival ini dan dapat dibeli oleh warga dengan harga terjangkau.

Daerah pemilihan Sulawesi Tengah merupakan wilayah dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi. Dapil yang terdiri dari 12 Kabupaten dan satu kota ini memiliki pertumbuhan ekonomi mencapai 8,91 persen selama periode lima tahun (2013-2017), jauh lebih tinggi daripada rata-rata 80 dapil Indonesia yang hanya sebesar 5,63 persen.

Tingginya pertumbuhan ekonomi Sulawesi Tengah terlihat dari nilai PDRB yang tinggi, senilai Rp 134,24 triliun (2017), tak jauh dari rata-rata nasional Rp 169,86 triliun. Sumber utama perekonomian dapil ini, 28,92 persen, adalah sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan.

Editor:
Bagikan