logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊKapal di Bawah 3.000 GT...
Iklan

Kapal di Bawah 3.000 GT Diimbau Tidak Berlayar

Oleh
Angger Putranto
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/gKr0Y39l8LBxVgbKBF8yEH2NHy0=/1024x860/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2Fcuaca-ekstreem_1548588407.jpeg
BMKG JUANDA

Hasil Pantuan BMKG Juanda terkait Cuaca Ekstreem di Jawa Timur

BANYUWANGI, KOMPAS – Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi mengimbau kapal-kapal di bawah 3.000 GT tidak berlayar karena cuaca buruk di perairan laut Jawa bagian timur. Selain berdampak pada kapal-kapal nelayan di pelabuhan rakyat, aturan ini juga berdampak pada tidak beroperasinya Kapal Perintis Sabuk Nusantara yang melayani pelayaran di pulau-pulau kecil di Laut Jawa.

Kementerian Perhubungan menyediakan Kapal Perintis Sabuk Nusantara 56 dan Sabuk Nusantara 115 untuk melayani pelayaran di pulau-pulau kecil di Laut Jawa. Beberapa pulau yang menjadi rute kapal perintis tersebut ialah, Sapeken, Sapudi, Pagerungan Besar, Kangean dan Masalembo.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan