logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บDoa Sambut Kebebasan Basuki...
Iklan

Doa Sambut Kebebasan Basuki Tjahaja Purnama

Oleh
COKORDA YUDISTIRA
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/MwbdYo4LfwOt7JFDQ7OyMsm7jhk=/1024x701/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2F20190124coka-doa-untuk-ahok_1548318323.jpg
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Enam rohaniawan mewakili umat Hindu, Budha, Kristen, Islam, dan Konghucu secara bergiliran memandu doa dalam acara bertajuk Doa Masyarakat Bali Untuk Basuki Tjahaja Purnama yang diselenggarakan di Denpasar, Bali, Kamis (24/1/2019).

DENPASAR, KOMPAS โ€“ Sejumlah wakil masyarakat dan pemuka agama di Bali, Kamis (24/1/2019), mengikuti Doa Masyarakat Bali Untuk Basuki Tjahaja Purnama di Denpasar. Acara yang diikuti sekitar 80 orang itu dari kalangan tokoh agama, pemuka masyarakat, beberapa calon anggota legislatif, dan perwakilan mahasiswa, serta akademisi, yang digagas I Wayan Sudirta, pengacara Basuki Tjahaja Purnama.

Enam rohaniawan, masing-masing dari Hindu, Budha, Kristen, Islam, dan Konghucu yang menghadiri acara Doa Masyarakat Bali Untuk Basuki Tjahaja Purnama itu bergiliran memandu doa lintas agama. Ketua Panitia Doa Masyarakat Bali Untuk Basuki Tjahaja Purnama, I Made Rai Wirata menyatakan, acara doa itu sekaligus untuk mendoakan keselamatan dan keutuhan Indonesia. โ€œIndonesia juga tengah diguncang tekanan-tekanan untuk menggantikan ideologi negara,โ€ ujar Wirata.

Editor:
Bagikan