logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊKeberhasilan Program Ekonomi...
Iklan

Keberhasilan Program Ekonomi Dipengaruhi Isu Lain

Oleh
Rini Kustiasih, Agnes Theodora, dan Muhammad Ikhsan Mahar
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Spw7asoTMJO5Kux88ZAqnrkjldo=/1024x1515/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F12%2F20181213-BET-H10-LAT-Partai-Pengusung_mumed_1544712641.png

JAKARTA, KOMPAS β€” Kendati isu ekonomi dianggap penting oleh publik, pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu 2019 tetap perlu memperkuat diseminasi program strategis lain. Hal itu disebabkan keberhasilan program ekonomi akan sangat dipengaruhi program di sektor lainnya, seperti penegakan hukum, pemberantasan korupsi, dan penguatan sumber daya manusia.

Guru Besar Universitas Krisnadwipayana, yang juga mantan unsur pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Indriyanto Seno Adji, Selasa (8/1/2019) di Jakarta, mengingatkan, sejak akhir 1990-an, salah satu isu utama dari eksistensi negara terkait dengan hukum dan korupsi. Karena itu, kedua isu itu tidak boleh luput dari perhatian calon presiden dan calon wakil presiden.

Editor:
Bagikan