Iklan
Banjir Rendam 115 Rumah Penduduk di Desa Sikui, Kabupaten Barito Utara
PALANGKARAYA, KOMPAS โ Hujan dengan intensitas tinggi mengakibatkan banjir dengan ketinggian maksimal satu meter di Desa Sikui, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah. Sedikitnya 115 rumah dan ratusan keluarga terdampak banjir.
Hujan terjadi sejak Selasa (8/1/2019) malam hingga Rabu (9/1/2019) pagi sekitar pukul 08.00 WIB. Hujan deras mengguyur tanpa henti dan membuat Sungai Sikui meluap.