Iklan
Pemerintah AS Gagal Tenangkan Pasar
WASHINGTON, SELASA β Pemerintah Amerika Serikat gagal menenangkan pasar. Dampaknya, mata uang dollar AS melemah terhadap sejumlah mata uang negara lain dan indeks bursa AS anjlok.
Dalam perdagangan Selasa (25/12/2018), nilai tukar dollar AS terhadap yen mencapai titik terendah dalam empat bulan terakhir. Dollar AS dijual pada aras 110,12 yen.