logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บJembatan Penyeberangan...
Iklan

Jembatan Penyeberangan Multifungsi Perlu Disimulasi Lagi

Oleh
Helena F Nababan
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/sfaun_ztCaSkhczOGikvLlwWnaQ=/1024x575/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2F20181123-Tenabang-Flash_1542952920.png

JAKARTA, KOMPAS โ€” Jembatan Penyeberangan Multiguna Tanah Abang masih perlu banyak pembenahan sebelum dioperasikan. Bersamaan dengan simulasi arus pejalan kaki, pedagang kaki lima dijadwalkan mulai naik dan berjualan di jembatan ini pada Senin (10/12/2018).

Dari pantauan Kompas, Jumat (7/12/2018), tembok pemisah antara Stasiun Tanah Abang dan area jembatan penyeberangan multiguna (JPM) sudah dibuka. Hanya saja, jalan penghubung belum dilengkapi ubin kuning untuk warga tunanetra.  Sebagian penumpang kereta mulai menggunakan JPM menuju pasar.

Editor:
Bagikan