Bisnis Sosial
Menyelesaikan Perkara Kota dengan Bisnis Sosial
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F12%2F20181202_DISKUSI_A_web_1543754566.jpg)
Jordan Syein, Sabtu (1/12/2018), tengah menjelaskan bisnis sosial yang digagasnya kepada para peserta dan mentor ”Sprint Day” yang diselenggarakan Social Innovation Acceleration Program di salah satu ruang kerja bersama di bilangan Senopati, Jakarta Selatan.
Kehidupan terkini, tak terkecuali di perkotaan seperti wilayah Jabodetabek, nyaris identik dengan beragam persoalan. Model bisnis sosial yang tidak semata-mata berorientasi profit digadang-gadang menjadi jawaban untuk mengatasinya.
Sejumlah program dijalankan untuk mencetak wirausahawan sosial. Seperti misalnya dilakukan beberapa anak muda dalam wadah Social Innovation Acceleration Program (SIAP), Sabtu (1/12/2018), di salah satu ruang kerja bersama di bilangan Senopati, Jakarta Selatan.