Iklan
Pengusaha Dorong Ekspor Patin
JAKARTA, KOMPAS โ Kalangan pengusaha menjajaki peluang pengembangan ekspor ikan patin ke Timur Tengah. Ekspor patin kini tengah dibidik untuk masuk ke pasar Dubai, Uni Emirat Arab.
Ketua Asosiasi Pengusaha Catfish Indonesia (APCI) Imza Hermawan, di Jakarta, Senin (15/10/2018), mengatakan, ekspor patin ke Timur Tengah dalam bentuk irisan daging (filet) dan steak. โKami ingin masuk ke Timur Tengah. Ada potensi (ekspor) yang memungkinkan,โ kata Imza.