Iklan
Plus-Minus Ganjil Genap Masih Dikaji
Kelanjutan kebijakan perluasan pembatasan kendaraan dengan sistem ganjil genap di Jakarta masih dikaji. Kebijakan ini diklaim mendukung angkutan umum, namun belum menambah kecepatan kendaraan.
Kelanjutan kebijakan perluasan pembatasan kendaraan dengan sistem ganjil genap di Jakarta masih dikaji. Kebijakan ini diklaim mendukung angkutan umum, namun belum menambah kecepatan kendaraan.
JAKARTA, KOMPAS - Seusai pelaksanaan Asian Para Games 2018, Pemprov DKI Jakarta masih mengkaji kelanjutan kebijakan ganjil genap. Plus dan minus kebijakan ini mesti diantisipasi untuk mengurangi kemacetan lalu lintas serta mendorong penggunaan angkutan umum.